Video Drum Steve Smith Drumset Technique

DVD drum yang sudah selesai saya terjemahkan dan siap untuk teman-teman beli dari saya adalah DVD drum Steve Smith Drumset Technique yang cover depannya bisa kita lihat pada gambar di bawah ini.

DVD Drum Steve Smith Drumset Technique

Seperti yang kalian lihat di covernya, DVD ini memperoleh penghargaan sebagai DVD pengajaran drum terbaik pada tahun 2003 berdasarkan hasil polling dari majalah Modern Drummer.

Buat kalian yang belum tahu siapa itu Steve Smith, bisa menonton aksinya dia di video di bawah ini.


Luar biasa sekali permainannya si Steve Smith, dan sekarang dia itu termasuk salah satu drummer legend di musik Jazz.

DVD Ini Membahas Apa Saja?

Untuk judul ini terdapat 2 DVD dimana DVD pertama itu membahas mengenai teknik dan DVD yang kedua membahas mengenai sejarah musik di Amerika. Karena ini drum di DVD kedua yang dibahas tentunya ketukan-ketukan drum di aliran-aliran musik yang ada di Amerika.

Seperti yang kalian lihat di covernya judulnya adalah Drumset Technique/History of the U.S Beat. Jadi DVD yang pertama adalah Drumset Technique yang mana DVD ini merupakan DVD yang pertama dan DVD ini membahas mengenai teknik-teknik yang ada di permainan drum.

Dia membahas mulai dari cara dari memegang stick drum yang dia gunakan, kemudian beberapa teknik tangan yang dia gunakan, dan kemudian dia membahas mengenai teknik-teknik kaki yang dia gunakan, hingga pembahasan yang sangat advanced sekali seperti bahasan tentang Metric Modulation.

Di DVD kedua pembahasannya menarik, mengenai sejarah-sejarah ketukan drum di Amerika dan dia mencontohkan ketukan drum untuk aliran-aliran musik yang berkembang di Amerika berdasarkan runut waktunya

DVD Ini Untuk Siapa?

Menurut saya kalian perlu berada di tingkat intermediate untuk bisa memperoleh hasil yang maksimal dari DVD ini, walau bagian cara memegang stick drum dan teknik di kakinya bisa dipelajari buat yang baru belajar atau tingkat pemula.

Tapi materi seperti dimana dia membahas mengenai phrasing, dan dia banyak membahasakannya dengan istilah-istilah musik yang minimal tingkat intermediate baru akan paham dengan istilah-istilah musik yang dia gunakan.

Subtitle Bahasa Indonesia

Ini saya sendiri yang menerjemahkan dan memberikan subtitle bahasa Indonesianya. Saya menerjemahkannya di video editor Camtasia 2019 seperti yang bisa kalian lihat pada screenshot di bawah ini.

DVD Drum Steve Smith Drumset Technique

Saya tidak menggunakan software penerjemahan, saya hanya menggunakan kamus untuk mencari kata-kata yang kebetulan saya tidak tahu artinya, atau untuk kata-kata yang saya tidak mengerti artinya saya googling atau menggunakan Google Translate, tapi hanya untuk kata-kata yang saya tidak mengerti saja.

Harganya Berapa?

Harganya adalah Rp 250ribu dan kalian bisa menghubungi WA saya di 0812-8535-7230 untuk mendapatkan video pelajaran dari Steve Smith, Drumset Technique/History of the US Beat ini.

Untuk DVD pelajaran drum lain yang sudah ada subtitle Bahasa Indonesianya, kalian bisa melihat daftarnya di artikel ini, Jual DVD Pelajaran Drum Subtitle Bahasa Indonesia, silakan diklik saja di tulisan tersebut dan kalian nanti akan melihat daftar DVD pelajaran drum apa saja yang sudah saya terjemahkan dan sudah ada subtitle Bahasa Indonesianya.

Komentar